Sabtu, 28 Mei 2016

Rekonstruksi Sejarah al-Quran - Taufik Adnan Amal

Jual Buku Rekonstruksi Sejarah al-Quran - Taufik Adnan Amal
Judul: Rekonstruksi Sejarah al-Quran
Harga Rp 75.000
-BELI BUKU- Penulis: Taufik Adnan Amal
Penerbit: Alvabet
Ukuran: 15 x 23 cm
Tebal: 484 halaman
Berat: 550 gr
Harga Asli: Rp75rb


Buku ini berupaya merekonstruksi perjalanan historis al-Quran yang diharapkan dapat bertahan terhadap kritik sejarah sekaligus bisa berhadapan dengan berbagai prasangka ilmiah Barat. Masalah-masalah utama dalam pewahyuan al-Quran serta pengumpulan dan stabilisasi teksnya menjadi fokus kajian dalam buku ini. Dengan demikian, obyek studi ini mencakup keseluruhan etape perjalanan kesejarahan al-Quran, dan hasilnya diharapkan memberikan kontribusi signifikan di bidang sejarah kitab suci kaum Muslim.

Sesuai dengan tujuan utamanya, penulis buku ini berpegang ketat pada pendekatan sejarah. Namun, karena beberapa aspek dari sejarah melibatkan intensitas pemahaman keagamaan, maka interpretasi yang dilakukan tidak bersifat historis semata, melainkan juga bersifat islami. Data kesejarahan tidak diperlakukan sebagai sekadar data mati untuk dianalisis, tetapi sebagai sesuatu yang memiliki implikasi religius bagi masa depan kaum Muslim dan kitab sucinya. Karena itu, buku ini juga bersifat preskriptif dan diharapkan bisa menyumbangkan perspektif-perspektif baru dan segar dalam studi-studi al-Quran.

ENDORSEMENT
Buku ini mempertemukan tiga arus mata air keilmuan, yaitu tradisi Barat, Timur Tengah, dan ranah keilmuan Indonesia. Didasarkan pada riset yang serius, gaya penulisan ilmiah yang dingin, buku ini berhasil mengungkapkan perjalanan panjang teks al-Quran dan perjumpaannya dengan para analis dunia Islam maupun para orientalis Barat. Sungguh mengagumkan, bahwa al-Quran membela dirinya sendiri dengan kebenaran isi dan misinya. Teks al-Quran bertahan dan bahkan misinya bertahan tanpa bantuan ideologi dan senjata. (Prof. Dr. Komaruddin Hidayat)

Masih diperlukan upaya-upaya serius untuk mengakhiri berbagai hal yang menyelimuti sejarah al-Quran. Karya Sdr. Taufik Adnan Amal ini tidak lepas dari upaya tersebut." (Prof. Dr. M. Quraish Shihab)

Mengaitkan al-Quran dengan sejarah, seperti dilakukan Taufik dalam telaah yang mengesankan ini, berarti membuka pintu dan menemui lapangan hermeneutik yang mengasyikkan, dan mendekatkan sejarah Islam kepada kita, terutama para pemeluknya. Sebab, agama bukan hanya Sabda, tapi juga Laku: dirawat di kancah hidup manusiabukan malaikat; agama bersentuhan dengan bumi dan hari, setiap saat. (Goenawan Mohamad)

PENULIS
Taufik Adnan Amal (lahir di Bandung, 12 Agustus 1962) adalah tenaga pengajar mata kuliah Ulum al-Quran pada Fakultas Syariah IAIN Alauddin Makassar. Sebagai penulis, penerjemah, dan penyunting, ia telah mempubikasikan sejumlah artikel dan buku di bidang kajian Islam, terutama dalam kajian al-Quran. Karya-karyanya dalam bentuk buku antara lain, Islam dan Tantangan Modernitas (Mizan, 1989), Tafsir Kontekstual al-Quran (bersama Samsu Rizal Panggabean Mizan, 1989), Fazlur Rahman: Sang Sarjana, Sang Pemikir(bersama Ihsan Ali Fauzi monograf ELSAF, 1990),Metode dan Alternatif Neomodernisme Islam(terjemahan dan suntingan sejumlah artikel Fazlur Rahman Mizan, 1988), Pengantar Studi al-Quran(terjemahan karya W. M. Watt Rajawali, 1990),Fundamentalisme Islam dan Modernitas (terjemahan karya W. M. Watt Rajagrafindo, 1999), Agama dan Budaya Perdamaian (terjemahan dan suntingan sejumlah karya Chaiwat Satha-Anand FKBA, PSKP, dan Quaker Internasional, 2001), Politik Syariat Islam (bersama Samsu Rizal Panggabean Alvabet, 2004), dan lain-lain. Sementara sejumlah artikelnya dipublikasikan dalam beberapa buku kumpulan tulisan, jurnal, dan surat kabar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar