Judul Kiri Islam Hasan Hanafi
Penulis Abad Badruzaman
Harga: Rp.31.000
Penerbit Tiara Wacana
viii + 182 hlm; 14,5 x 21 cm
ISBN: 979-9340-69-1
Kondisi Baru
Right was Wrong, Left is Right, demikian bunyi salah satu credo dari gerakan yang banyak dicap sebagai radikalis. ?Kiri dan kanan pun menjelma sebagai jargon-jargon perjuangan yang saling berhadapan. Sebutan kiri menitahkan gerakan perlawanan untuk menumbangkan yang mapan (established), yakni yang kanan.
Setting dialektika ideologis seperti itu juga digunakan Hassan Hanafi dalam mengembangkan kajian teologi Islam, yang kemudian dikenal dengan sebagai Kiri Islam. Dengan mengambil sketsa sosial masyarakat Arab sebagai latar argumentasi, Hanafi mengabtraksikan pandangannya tentang kondisi umat Islam secara keseluruhan. Menurutnya sejak zaman Al-Afghani hingga kini, umat Islam secara struktural terpilah menjadi dua kelompok yang saling berhadapan: yakni antara yang mapan vis a vis yang tereksploitasi; yang menguasai vs. yang dikuasai, pemimpin vs. rakyat, kaum elit vs. kaum jelata. Kelompok yang pertama, minoritas tetapi lebih dominan, dan mengeksploitasi kelompok yang kedua.
Dalam kondisi seperti ini, menurut Hanafi visi idelogis Kiri Islam ;ahir dan berkembang. Ritme gerakannya menyuarakan kepentingan dan hak-hak umat mayoritas; aspek teleologisnya mewujud pada perjuangan untuk membebaskan mayoritas yang tertindas dari belenggu eksploitasi kaum minoritas, hingga keduanya bisa hidup sederajat dan setar, laksana helai-helai sisir yang saling merekat dan saling berdampingan. Kandungan Kiri Islam, menurut Hanafi memang pekat kandungan atsmosfir teologi pembebasan, yang membumi dan humanitis, dari Tuhan untuk semua penghuni bumi.
Daftar Isi
Bab I pendahuluan
Bab II Sekilas Biografi Hassan Hanafi
Bab III Kiri Islam Hasan Hanafi
Bab IV Kiri Islam dan Teologi Pembebasan
Daftar Pustaka
Tidak ada komentar:
Posting Komentar