Buku Ekonomi Politik Pangan, Kembali Ke Basis : Dari Ketergantungan Ke Kedaulatan Harga : Rp60.000
Penulis : Bina Desa-Cindebooks
Ukuran : 14.5 x 21.5
Tebal : xvi + 363 halaman
Isbn : 978-602-97220-4-8
Penerbit : Cinde Books
Kegagalan pemerintah dalam memenuhi ketersediaan pangan yang kemudian dijawab dengan cara instan. Pun ketika Gagal cara instan yang satu, beralih kepada cara instan yang lain. Pada pertemuan KTT Asean dan Word Economic Forum (WEF) tahun ini contohnya, pemerintah mengundang investor asean dan para pengusaha besar pangan dunia untuk masuk ke Indonesia. Dalam kacamata kebangsaan, ini sama saja dengan meminta perusahaan pangan dunia untuk menguasai pangan di Indonesia sekaligus menyerahkan kedaulatan pangan bangsa. Ini menjadi kritik kita bersama. Ulasan-ulasan buku ini cukup komprehensif menjelaskan mengenai politik pangan yang menjadi kritik kita semua. setidaknya, buku ini mampu menjawab pertanyaan besar mengapa di negri yang subur, kaya akan segalanya ini masih juga harus mengimpor pangan? Salah urus pemangku kepentingan maupun kebijakan yang langgeng dari masa lampau patut kita cermati melalui buku ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar